Malam Hari, Sepanjang Jalan Diponegoro Pontianak Ramai di Padatai Warga Masyarakat, Ada Apa Ya?


Pontianak, -Malam penutupan pekan festival kuliner dalam rangka kegiatan Perayaan Imlek 2571 dan Cap Go Meh 2020, berlangsung sangat meriah di Jalan Diponegoro, Sabtu (08/02/2020),malam

Tampak terlihat di sepanjang Jalan Diponegoro telah ramai dan dipadati oleh para pengunjung yang hendak menyaksikan acara yang telah disuguhkan oleh panitia di panggung utama, maupun pengunjung yang hendak berbelanja/membeli barang barang serta kuliner di stand stand sepanjang jalan tersebut.

Menyikapi hal tersebut Personil Pos Pengamanan Pos Diponegoro bersama dengan Personil Polresta Pontianak langsung melakukan kegiatan patroli jalan kaki di sepanjang jalan tersebut guna memberikan himbauan kamtibmas kepada para pengunjung yang ada.

Kapolsek Pontianak Kota melalui Ka Pos Liong Kapuas Pos Pengamanan Diponegoro Polsek Pontianak Kota IPDA. SUGIYANTO, menjelaskan bahwa kegiatan malam puncak Penutupan Festival Kuliner di Jalan Diponegoro kali ini sungguh ramai dipadati oleh para pengunjung yang datang untuk menyaksikan acara yang di suguhkan oleh Panitia Perayaan Imlek 2571 dan Cap Go Meh 2020, "Ungkapnya.

Maka dari itu untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas Personil Pos Pam dan Polresta Pontianak terus melakukan kegiatan patroli jalan kaki di sepanjang jalan Diponegoro, terutama dimalam hari ini guna memberikan himabuan dan pesan-pesan Kamtibmas "Tandasnya.

Sebab dengan cara berpatroli jalan kaki kami dapat mengantisipasi maupun mencegah terjadinya tindak kriminalitas berupa Pencurian, Curanmor dan lainsebagainya.

Ipda Sugiyanto menambahkan bahwa selama berlangsungnya kegiatan Perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2020, Di Pos Pam Diponegoro Polsek Pontianak Kota terselenggara dalam keadaan aman dan kondusif, " Pungkasnya.


(Humas Polsek Pontianak Kota)

Komentar